Statistik Kesehatan terus mengalami perkembangan seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Statistik sangat dibutuhkan oleh mahasiswa keperawatan, kebidanan, kesehatan masyarakat , kedokteran dan mahasiswa kesehatan lainnya terutama terkait dengan mata kuliah.
Seiring dengan berkembangnya ilmu kesehatan, kebutuhan akan bahan bacaan,utamanya bahan bacaan statistik tentunya juga meningkat. Seebagai salah satu upaya untuk memenuhi kebutuhan tersebut,dicoba disususun suatu buku tentang statisitik kesehatan ( Biostatistik ) yang dapat digunakan untuk pembelajaran statistik di institusi kesehatan.